fbpx

FORMAPI

Forum Mahasiswa Peduli Inklusi

Tentang Formapi

Formapi UB adalah singkatan dari Forum Mahasiswa Peduli
Inklusi Universitas Brawijaya yang terbentuk sejak tahun 2014. Formapi
merupakan wadah bagi mahasiswa difabel dan non-difabel Universitas Brawijaya
yang memiliki visi yang sama dalam mewujudkan kampus inklusi.

Tujuan Formapi

Menciptakan, menjaga, dan mengawal kehidupan serta keharmonisan yang inklusif antar mahasiswa Universitas Brawijaya untuk menyetarakan hak dan kewajiban seluruh mahasiswa.

Fungsi Formapi

Formapi UB sebagai wadah dan forum yang memfasilitasi aspirasi, kepentingan dan aktivitas mahasiswa disabilitas dan non-disabilitas di kalangan civitas akademika Univesitas Brawijaya.

Tugas Pokok Formapi

  1. Mengembangkan soft skill dan hard skill anggota FORMAPI UB.
  2. Mengenalkan kehidupan kampus inklusif baik di dalam maupun di luar Universitas Brawijaya.

Visi

Misi

Mewujudkan Universitas Brawijaya menjadi kampus inklusi yang ramah dan peduli dengan kaum isu disabilitas.

– Memfasilitasi civitas akademika Universitas Brawijaya dalam bidang disability awareness.
– Mendukung kegiatan di lingkungan Universitas Brawijaya dalam memperjuangkan hak disabilitas.
– meningkatkan hubungan kerjasama dengan organisasi intra/ekstra kampus yang berhubungan dengan kepedulian terhadap isu disabilitas.
Facebook


Instagram
Open chat
1
Need help?
PLD UB
Hello, can we help you?